FH Unived – Fakultas Hukum Universitas Dehasen Bengkulu menggelar kegiatan Temu Kangen “Sharing session” dengan mengangkat tema, “Peran Penting Organisasi Mahasiswa Dalam Pembangunan Universitas”, di Ruang Kuliah FKIP Unived, Sabtu (25/9).

Diketahui, acara yang berlangsung ini di latar belakangi dengan sempat terhambatnya proses belajar mengajar yang ada di Universitas Dehasen Bengkulu dikarenakan masih terpapar pandemic Covid -19.

Dekan Fakultas Hukum Universitas Dehasen Bengkulu M. Arafat Hermana, S. H., M. H dalam sambutan membuka acara mengatakan, acara ini sangat baik untuk diikuti karena banyak sekali ilmu – ilmu keorganisasian yang akan diturunkan ke regenerasi berikutnya.

“Untuk para peserta mohon diikuti kegiatan ini hingga akhir, karena acara ini sangat bagus mengingat sesuai dengan tema yang diangkat oleh panitia. Nanti akan diturunkan ilmu keorganisasian kepada peserta untuk regenerasi beriktnya,” singkatnya.

Dilain sisi, ketua panitia Temu Kangen “Sharing session” Yongqie menambahkan, bawahnya acara ini ditujukan untuk mahasiswa hukum semester I.

“Acara ini khusus untuk mahasiswa hukum semester I, dan tidak terbuka untuk umum, mengingat untuk regenerasi organisasi di Fakultas Hukum Unived,” tambah Yongqie.

Diketahui, acara ini dirusumuskan oleh kepengurusan Himpunan Mahasiswa Hukum Fakultas Hukum Unived periode 2020/2021 yang saat ini dijabat oleh Ketua Umum M. Vikriawan. Dalam acara ini juga diisi oleh dua pemateri yang juga berkompeten dalam hal berorganisasi yaitu Dwi Putra Jaya, S. Hi., M. H. I dan juga Sandi Aprianto, S. H., M. H.

“kami gagas acara ini dan kami kemas sedemikian, yang menurut saya seperti seminarlah namun dalam skala micro dan pesertanya juga hanya dari mahasiswa hukum saja,” tutup Vikri. (Release)

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *